Pena Populer

Kamis, 30 Juni 2016

DRAMA TAIWAN: BROMANCE




Drama ini tayang 18 Okt 2015 s.d 28 Feb 2016 di TTV tapi aku baru nonton sekarang (biar telat asal dapat hehe). Pas lihat posternya aku pikir ini semacam drama You’re Beautiful tapi pas nonton ternyata bukan LOL. Memang bener jangan menilai sesuatu dari cover-nya saja :D

Yukkk kita kenalan dulu sama para pemainnya



Yang pertama, Lead Male kita diserahkan pada aktor berusia 35 tahun Baron Chen. Dulu dia pernah main di Fated to Love (satu-satunya drama dia selain Bromance yang aku tonton hahaha). Di Bromance, Baron berperan sebagai Du Zi Feng. Seorang anak adopsi dari keluarga gangster yang terkenal sebagai salah satu anggota dari 3 serangkai (kumpulan gangster terkenal di Taiwan ceritanya). Namun keluarga Du ini sudah lama meninggalkan ‘dunia bawah’ dan lebih memilih untuk menjadi pengusaha.



Kemudian ada Megan Lai, aktris kelahiran 5 Des 1979 (jadi mbak Megan lebih tua dari mas Baron hehehe Enak ya dikelilingi brondong). Megan ini juga pernah main di Love Strom, Mars, Silence walau bukan pemeran utamanya. Nah di Starry Night dia didapuk jadi pemeran utama. Ternyata drama dia banyak yang aku tau hahahaha maklum ngikutin drama Taiwan duluuuuu banget jadi cuma tau drama-drama jadul ngek!
Disini, Megan berperan sebagai Pi Ya Nuo, cewek yang terpaksa harus hidup sebagai pria selama 26 tahun untuk menghindari nasib sial yang dikatakan seorang peramal.



Bii sebagai Wei Qing Yang, sahabat yang dibesarkan bersama Du Zi Feng. Yang nonton Bromance pasti bakal kayak gue yang langsung kepo sama doi! Bii ini blasteran loh!!! Blasteran Taiwan-Korea (bapaknya Taiwan, Ibunya Korea) umnyu bin caem bin kasep kacida. Dooooohhhh.....maniseeee gemessss.... *sadarkan gue pemirsaaahhh*
Dia juga katanya penyanyi di Taiwan (abis searching ngubek-ngubek ternyata info soal Bii ini masih sedikit.). Bii memiliki nama Korea Pil Seo Jin dan nama China Bi Shu Jin. Lahir dan besar di Korea jadi ketika pertama kali pindah ke China dia agak kesulitan dengan bahasa. Oh iya dia lahir tanggal 9 juli 1989 (dia masih lebih tua dari gue, padahal gue udah ngerasa tua banget dia mah masih umnyu ckale). Sejak berkarir sebagai penyanyi di 2010, Bii sudah merilis 3 album dan 1 mini album. Oke aku kayaknya kebanyakan nulis profil Bii. Kita hentikan sekarang! LOL.



Lee Shiau Shiang. Aktor berusia 34 tahun ini pernah main di It started a kiss walaupun cuma jadi pemain antah berantah hehehe. Nah di Someone like You dia jadi 2nd lead male. Di Bromance dia berperan jadi Chu Ze Rui, teman masa kecil Pi Ya Nuo yang juga seorang dokter hewan terkenal. Dan lagi-lagi jadi 2nd lead male.



Katie Chen. Dia ini juga main di Someone like you. Umurnya masih muda sekitar 23/24 tahun. Disini dia berperan sebagai Yang Nana, gadis muda yang selalu tersenyum dan optimis. Dan bakal ada love line sama Wei Qing Yang.

Mari Beralih ke Sinopsisnya!


Bromance ini ceritanya tentang Du Zi Feng yang seorang ketua gangster ketemu sama cowok bernama Pi Ya Nuo. Setelah Ya Nuo menyelamatkan Zi Feng saat diserang oleh sekelompok gangster, mereka pun memutuskan untuk menjadi saudara angkat dan berjanji di depan Dewa. 


Namun lama kelamaan tumbuhlah perasaan aneh (cintrong) diantara kedua pria ini! Loh loh kok jadi maho gini buahahahaha. Jangan salah, Ya Nuo ini sebenarnya adalah cewek tulen yang terpaksa harus menjadi pria sampai berusia 26 tahun untuk menolak bala.


Dulu orang tua Ya Nuo sangat menantikan kelahiran anak di keluarga mereka, jadi pas dukun/peramal bilang bayi mereka akan meninggal jika terlahir wanita dan menyarankan untuk menjadikannya laki-laki sampai umur 26 tahun maka kedua orang tua Ya Nuo langsung menyetujuinya. Mereka tidak mau mengambil resiko yang bisa membahayakan anak semata wayangnya.

Kesan setelah nonton drama ini

Kalau dari segi cerita mungkin udah pasaran ya. Udah banyak drama yang mengangkat tema cross-dressing seperti ini. Misalnya drama Korea You’re Beautiful, To the Beautiful You, Coffee Prince. Dan drama sejenis lainnya di Jepang dan Taiwan. Lalu apa sih yang membuat Bromance ini patut ditonton?

Chemistry yuppp Chemistry antara Baron dan Megan yang meluap-luap tak tertampung. Banyak sekali scene yang sweet, fluffy and Cheesy bikin yang nonton degdegan gak karuan. Gemes dan kocak juga bercampur jadi satu. Sebelum Bromance, Megan dan Baron juga pernah berpasangan di drama Because of You (2010) jadi ini semacam drama reuni keduanya.


Pertama kali mereka tidur bareng. Ya Nuo megang pantat Zi Feng
hahahahaha

Pertamakali Ya Nuo belajar menembak

Pertama kali Ya Nuo kemping. Bobok bareng kedua kalinya lol

Pertama Kali Ya Nuo pakein dasi *rakuat maaakkk*

Ciuman pertama Ya Nuo juga Zi Feng yang ngambil!
by accident tentunya lololol ekspresi dibelakang
yang liat cowok cium cowok!

Seperti yang dibilang Zi Feng, terlalu banyak 'pertama-nya' Ya Nuo yang dilakukan bareng Zi Feng hahahaha

Dan.....KATANYA MEREKA DATING LOH DI REAL LIFE!!!!! katanya cinlok gitu deh dan banyak skinsip yang mereka lakukan diluar skenario (nah loh hahahaha)